Senin, 15 Juli 2013

PRE – Seoul Korea Selatan (Transit @Kuala Lumpur)

Trip dimulai!!! :D Trip saya adalah :
12 Maret : Jkt – KL menginap 1 malam (tiba di KL siang, jadwal flight ke Incheon keesokannya jam 9 pagi)
13 – 20 Maret : KL – Incheon
21 Maret : KL-Jkt lagi

Kuala Lumpur
Karena saya memang belum pernah ke Malaysia, saya memutuskan menjadwalkan singgah di negeri tersebut. Hmm, tahun 2013 sudah jauh-jauh ke luar negeri, kalau ada negara lain yang bisa disekaliankan ya harus disinggahin…begitu pikir saya :D.

Sampai bandara LCCT KL (Low Cost Carrier Terminal, beda dengan KLIA lho ya) siang alhmd sampai selamat dan tidak ada tindakan rasis pada kami warga Indonesia..hehe.

Saya menyempatkan diri mengecek mushola yang bisa dijadikan tempat untuk menginap ketika nanti kami transit dari Seoul. Ternyata mushola di dalam bandara kalau tengah malam ditutup. Sempat kecewa namun hal itu sirna setelah menemukan mushola besar atau masjid di luar bandara (dekat dengan tempat Skybus ngetem) yang kalau dilihat-lihat cukup nyaman untuk bermalam dan ada toilet atau tempat mandinya pula lagi. Hamdalah.

Sebenarnya ada sih hotel dekat bandara Tune Hotel, namun sayang budgetnya kalau hanya untuk bermalam sebentar saja. Mereka juga punya paket 3 jam lho yang dimulai setelah jam 9 pagi (reserve langsung on the spot, tapi tergantung availability kamar kosong juga), ratenya 60 MYR/kamar.

Maka naik Skybus  lah kami, 9 MYR menuju KL sentral 2 jam dan lanjut 10 menit dengan taxi menuju Bukit Bintang tempat hostel kami Paradiso Bed & Breakfast berada. Setelah sibuk mencari akhirnya ketemu juga…fuihh.
Paradiso bed&breakfast dining room, Kuala Lumpur
Paradiso hostel, Kuala Lumpur

Kamarnya asik, twin bed dan kamar mandi di dalam, murah pula 100MYR/malam/2 orang, wifi pun lancar.

Sorenya mulailah kami keliling Bukit Bintang, yang ada di pikiran saya saat itu adalah walking tour tanpa harus naik bis atau MRT apapun alias ga mau yang terlalu jauh dari hostel untuk menghindari kelelahan dan stress yang mungkin timbul mengingat trip utama kami adalah ke Korea! Hehe.
Alhmd hostel yang direkomendasikan bukunya Claudia Kaunang ini memang terletak di pusat kotanya Bukit Bintang, dekat dengan mall besarnya. 


Bukit Bintang mall, Petronas F1

Kebetulan sedang ada pameran mobil balap F1-nya Petronas di mall ini.


Setelah capek keliling kami makan di Wendy’s (walaupun ga ada nasinya..hiks). Dari sana sekitaran magrib kami berjalan kaki 15 menit menuju Bukit Bintang Walkway (semacam jembatan terowongan panjang yang saling menghubungkan) yang salah satunya menuju KLCC (Kuala Lumpur Convention Centre) tempat Petronas Twin Tower berada. 

Kuala Lumpur walkway


Eh ternyata Walkway ini terhubung juga dengan lift di ujung mall Bukit Bintang.  
Somehow, saya jadi agak respek dengan negara ini karena fasilitas Walkway ini nyaman sekali untuk pejalan kaki ataupun turis. Ga kena macet maupun asap-asap knalpot.

KLCC Tunnel


Beethoven Klcc tunnel pic

Di KLCC pun saya menemukan terowongan unikk iniiiiii…lucu dehhh langit-langitnya! Jakarta belum punya nih! 


Dan ini dia Twin Tower Petronas yang fenomenal  itu! 
Petronas twin tower


Kami ga sempat masuk ke atas jembatannya yang fenomal itu karena sudah kemalaman, jadi yah berfoto di depannya saja sudah lebih dari happy! :D.



Tidak ada komentar: